Pada hari Rabu, 19 Februari 2025, Kalbe mengadakan acara Kalbe Media Discussion dengan tema ”Protecting Moms and Babies: Pentingnya Panduan Vaksinasi untuk Ibu Hamil", yang berjalan lancar di Pribadi House, Tebet. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman mengenai pentingnya vaksinasi selama masa kehamilan, demi melindungi kesehatan ibu dan bayi.

Acara ini menghadirkan dua narasumber yang sangat kompeten, yaitu perwakilan dari Perkumpulan Obstetri dan Ginekologi Indonesia (POGI), Dr. dr. M. Alamsyah Aziz, Sp.OG, Subsp. KFm, Subsp. TI (K), M.Kes, Int. Aff. RANZCOG, FMAS; serta IBCLC, anggota Subspesialis Infeksi dan Penyakit Tropis Ikatan Dokter Anak Indonesia dr. Mulya Rahma Karyanti Sp.A(K), M.Sc. Kedua narasumber menyampaikan paparan yang mendalam mengenai berbagai jenis vaksin yang direkomendasikan untuk ibu hamil dan manfaatnya dalam menjaga kesehatan ibu dan janin.

Alamsyah Aziz menjelaskan berbagai aspek medis terkait vaksinasi yang diberikan pada ibu hamil, serta dampak positif vaksin terhadap perkembangan janin dan kekebalan tubuh ibu. Sementara itu, dr. Karyanti Sp.A (K) memberikan penjelasan mengenai pentingnya vaksinasi untuk melindungi bayi, serta bagaimana vaksinasi dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh ibu selama masa kehamilan.

Selama sesi diskusi, peserta diberikan kesempatan untuk mengajukan pertanyaan, yang kemudian dijawab secara komprehensif oleh para narasumber. Diskusi ini juga memperkaya pemahaman mengenai rekomendasi vaksinasi yang perlu diberikan kepada ibu hamil, serta pentingnya mengikuti panduan medis yang tepat.

Melalui kegiatan ini, Kalbe berharap dapat membantu masyarakat untuk meningkatkan kesadaran tentang pentingnya vaksinasi bagi selama kehamilan pada ibu hamil, serta memberikan informasi yang jelas agar ibu hamil dapat mengambil langkah yang tepat dalam menjaga kesehatan dirinya dan bayi yang dikandung. Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya untuk memastikan bahwa ibu hamil dan bayi mereka memperoleh perlindungan yang optimal melalui vaksinasi yang sesuai.

Comments (0)